KEB

KEB

BPN

BPN

About Me

About Me
Diah is here! Mom of three boys.

Cara Membuat Rumah Kucing Sederhana Dari Kardus Bekas

2 komentar

Cara membuat rumah kucing sederhana dari kardus bekas. Setelah sekian lama tidak punya kucing di rumah, kira-kira di pertengahan tahun 2021 kami memelihara kucing lagi. Kucing ini aslinya kucing buangan. Sedih. Dia datang ke perumahan sebagai kucing yang sedih dan terluka. Lukanya mungkin karena berkelahi akibat rebutan wilayah kekuasaan dengan kucing lama di sini.

Untungnya dia tidak semungil Weslie. Badannya sudah lumayan besar. Kucimg betina berbulu putih oranye yang belakangan diberi nama 'Bob' oleh Si Adek. Lhah...betina kok namanya Bob? Haha...gpp, kan dulu Weslie juga nama jantan.

Awalnya Bob ini ga kami pelihara, cuma kami kasih makan saja, ga pernah masuk rumah. Sesekali masuk rumah kalau hati kami lagi longgar. Mohon maklum, rumah kami ga punya halaman dan kalau harus berurusan dengan pasir kotoran kucing lagi saya ga sanggup.

Bob punya teman sepantaran, kucing tetangga yang namanya 'Elon'. Ih, kayak nama pemilik Tesla aja. Person of the year 2021. Hahaha... Bukan. Elon di sini artinya di Bahasa Jawa itu 'suka ikut'. Maksudnya ke mana pemiliknya pergi, dia suka ikut. Tapi beberapa bulan lalu Elon mati karena sakit.

Kemudian tiba-tiba kami pelihara si Bob, gara-gara...dia hamil, guys! Ya ampuuun...belum juga lama dianggap kucing piaraan, eh hamil. Ya jelas ga mungkin kami telantarkan dia. Ga tega. Gimana kalau nanti dia punya bayi. Akhirnya, ya resmi. Jadi piaraan.

Bulan November 2021, Bob melahirkan 3 anak kucing. Belakangan tinggal dua. Yang satu entah ke mana. Perkiraan kami, sih, Bob mindahin anaknya dan kemudian lupa. Kan kucing kadang-kadang gitu. Anaknya yang tinggal dua itu kami beri nama Kwazi dan Kwaza. Nah, mereka inilah alasan kami membuat rumah kucing sederhana dari kardus. 

Cara-membuat-rumah-kucing-dari-kardus-bekas


Cara Membuat Rumah Kucing Dari Kardus Bekas Yang Mudah

Yang mudah, ya dari kardus bekas. Bikin rumah kucingnya, sih cukup gampang, cuma memang butuh gunting atau cutter yang besar. Juga butuh kreativitas menghias rumah di tahap akhir nanti.

Oya, sebelumnya saya cari dulu inspirasi DIY cardboard pet houses di Pinterest. Dapatnya bagus-bagus. Tapi saya sadar diri sih kalau nanti hasilnya ga akan sekeren yang di Pinterest. Setidaknya saya dapat idenya! Pinterest memang keren. Dulu saya dapat ide bikin DIY helm dan kostum astronot juga dari sana. Btw, saya juga ada akun Pinterest nih: https://id.pinterest.com/diahdwiarti.

Ada yang bentuknya rumah, mobil, kastil, bertingkat, kafe. Bikin gemes pokoknya! 

Berhubung saya masih pemula, saya pilih yang model rumah saja. Mudah, relatif tidak pakai pola, dan butuh satu kardus bekas saja ditambah sedikit bagian kardus lain. 

Bahan yang diperlukan:

  • Kardus bekas yang masih tegak, tidak penyok, bisa pakai kardus mie instan 
  • Kardus susu bubuk bekas atau kertas tebal lainnya 
  • Gunting atau cutter
  • Penggaris
  • Bolpoin atau pensil
  • Selotip
  • Double tape
  • Kertas aneka warna atau kertas kado

Cara membuatnya:

Buka bagian atas kardus. Ukur penutup kardus yang pendek, cari titik tengahnya. Buat segitiga dengan bolpoin dan penggaris. Potong kedua sisi.

Cara-membuat-rumah-kucing-dari-kardus-bekas


Rekatkan bagian segitiga tadi dengan penutup yang panjang. Jika ada lubang, biarkan. Kita akan buat penutupnya dengan mengambil bagian dasar kardus.

Bikin-rumah-kucing-dari-kardus


Buka bagian dasar kardus. Potong penutup yang pendek. 

Rekatkan lagi bagian dasar kardus dengan selotip.

Potong bagian pendek tadi masing-masimg menjadi dua.

Letakkan di atap yang masih berlubang. Rekatkan dengan selotip.

Gambar pintu dan jendela dengan bolpoin. Lubangi dengan gunting. Fungsi pintu dan jendela di sini sebagai tempat masuk dan keluar kucing. Saya buat di tiga tempat.

Untuk bagian atapnya, siapkan kardus susu bubuk bekas, potong memanjang sepanjang atap. Rekatkan di tepi atap dengan selotip. Ini akan memberikan bentuk menggantung pada atap.

Beri double tape di seluruh permukaan. Siap dihias dengan kertas warna-warni. 

Cara-bikin-rumah-kucing

Cara-buat-rumah-kucing

Cara-membuat-rumah-kucing-dari-kardus


Selesai.

Hasilnya seadanya, ya? Hihihi... Sebenarnya kalau mau lebih bagus, bisa pakai kertas kado, jadi ga terpotong-'potong seperti kertas origami. Cuma sayangnya kalau motif kertas kadonya ga ada yang pas itu juga repot. 

Alternatif lainnya adalah dengan kertas hvs putih. Di atasnya baru nanti dikasih kertas warna-warni sesuai imajinasi.

Atau bisa juga pakai stiker dinding (wallpaper). Kalau ini keren banget. Atau kalau mau juga bisa dicat semprot. 

Video Cara Membuat Rumah Kucing Dari Kardus Bekas

Untuk langkah pembuatannya tadi lebih jelasnya bisa ditonton di video berikut ini:


Demikian cara membuat rumah kucing sederhana dari kardus bekas. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Related Posts

2 komentar

  1. Yeyyy...bob dan anak2 punya rumah baru. Pasti mereka seneng. Kucingku dulu pernah tak bikinin...betah kok mereka. Saiki wis rusak tapine... Sue2 peyok...lha ditaruhnya di bawah meja belajar. Sering ga sengaja kena kursi

    BalasHapus
  2. Wah bagus, nih, apalagi mudah dan murah gak membutuhkan banyak benda. Kalau kayak gini kan kucingnya ga tidur di sembarang tempat, terlebih praktis dan aman.

    BalasHapus

Posting Komentar