KEB

KEB

BPN

BPN

About Me

About Me
Diah is here! Mom of three boys.

Abu Bakar Al-Misky Dan Wangi Kasturi

5 komentar
Kasturi

Hai, assalamu alaikum.

Pernah dengar kisah Abu Bakar al-Misky? Beliau adalah salah satu dari orang salih yang tubuhnya senantiasa berbau wangi kasturi.

Kisah ini sangat menarik sekaligus sangat menantang untuk diceritakan kepada anak-anak yang baru mau baligh. Perlu trik khusus.

Kenapa begitu?

Sebab kisah wanginya Abu Bakar al-Misky ini diawali akibat beliau berinteraksi dengan seorang perempuan yang tidak halal baginya dalam kamar pribadi.

Wow...saya harus berpikir kreatif menceritakan kisah ini. Sebagaimana mengisahkan sejarah hidup Nabi Yusuf alaihi salam yang berhadapan juga dengan seorang perempuan di ruang pribadi.

Baiklah. Begini kurang lebih kisah Abu Bakar al-Misky si pemilik wangi kasturi yang melekat hingga akhir hayatnya.

Kasturi-musk
Ilustrasi wewangian alami. Kasturi termasuk wewangian alami.

Alkisah, Abu Bakar adalah seorang pedagang kain yang salih. Suatu ketika saat sedang menawarkan dagangannya, beliau dipanggil seorang perempuan yang hendak membeli kain darinya.

Ternyata perempuan tersebut punya niat jahat, yakni hendak mengajak Abu Bakar berzina dengannya. Abu Bakar adalah seseorang dengan paras tampan.

Saat Abu Bakar berada di rumah si perempuan tadi, tiba-tiba perempuan itu mengunci seluruh pintu rumahnya dan merayu Abu Bakar.

Ia mengancam Abu Bakar, apabila tidak bersedia ia akan berteriak dan menuduh Abu Bakar hendak menzinainya.

Wah, sudah dipaksa, diancam pula.

Tentu saja Abu Bakar tidak punya pilihan lain. Kalau menolak beliau khawatir difitnah hendak merudapaksa perempuan tersebut. Maka beliau meminta waktu untuk pergi ke tempat buang air terlebih dahulu.

Perempuan tersebut sangat girang. Ia pun mengizinkan Abu Bakar dan menunggunya di kamar.

Setelah beberapa saat, Abu Bakar keluar dari tempat buang air dan menuju kepada si perempuan.

Begitu Abu Bakar mendekat, perempuan itu berteriak dan mengusir Abu Bakar.

Akhirnya Abu Bakar keluar dari rumah si perempuan dengan selamat.

Rupanya Abu Bakar melumuri tubuhnya dengan kotoran manusia! Subhanalloh.

Beliau melakukan itu agar tidak jadi diajak berzina karena baunya yang tidak karu-karuan. Meski begitu beliau sangat bersyukur bisa terhindar dari dosa besar.

Setibanya di rumah beliau membersihkan diri. Sejak saat itu tubuh beliau memancarkan bau harum kasturi.

Alloh berkenan menganugerahi beliau kelebihan yang luar biasa itu karena keikhlasan beliau melumuri diri dengan kotoran akibat rasa takutnya kepada Alloh.

Sejak saat itu orang-orang memanggil beliau dengan nama Al-Misky alias yang berbau wangi kasturi.

Kisah yang luuuar biasa bukan?

Tantangannya adalah menceritakan ulang kepada anak laki-laki saya. Akhirnya dengan berbagai pertimbangan, istilah zina saya ganti dengan pacaran.

Kalau soal pacaran anak-anak saya tahunya itu berupa berdua-duaan gitu. Ya kurang lebih bisa dipadankanlah. Toh pacaran juga perbuatan yang dilarang dalam agama karena mendekati zina.

Dari Mana Kasturi Berasal?

Kasturi adalah Bahasa Sanskerta untuk 'misik'  (dalam Bahasa Arab) yang kalau dalam Bahasa Inggris disebut sebagai 'musk'.

Wangi kasturi memang istimewa. Di balik itu, ternyata kasturi bisa dihasilkan dari binatang maupun tumbuhan.

Kasturi yang berasal dari binatang diambil dari bintil kelenjar rusa jantan yang terdapat di daerah perut atau leher.

Dulu orang Tiongkok mencari rusa jantan Himalaya untuk diambil kasturinya. Bintil kelenjar rusa jantan yang diambil kemudian setelah kering diambillah isinya yang berupa serbuk hitam.

Kasturi rusa jantan. Sumber: adiniaga.blogspot.com

Inilah yang kemudian dicampur ke dalam minyak wangi. Kasturi juga memiliki fungsi menguatkan aroma wewangian.

Pakai Sabun Lifebuoy Kasturi Musk Bikin Anak Gampang Disuruh Mandi

Saya pertama kali menikmati wangi kasturi itu dari sabun Lifebuoy Kasturi Musk. Wanginya harum sekali, istimewa dan tahan lama.

Penasaran, dong, soalnya kasturi ini wangi favorit Rasulullah solallahu alaihi wa salam. Juga disebutkan dalam hadits bahwa bau mulut orang berpuasa di sisi Alloh lebih wangi dari bau kasturi.

Wow, jadi kasturi ini sangat spesial, ya!

Waktu itu saya beli sabun ini di warung sebelah rumah. Kemasannya berwarna coklat keemasan dengan foto ibu dan anak perempuan berkerudung.

Misik-kasturi
Lifebuoy Kasturi Musk

Harganya 3 ribu saja di sini untuk yang kemasan standar, 85 gram. Ada juga yang kemasan 110 gram.

Setelah itu ketagihan mandi pakai sabun Lifebuoy Kasturi Musk. Kami pun beli yang satu pak isi 4 dengan harga lebih murah. Ekonomis buat satu keluarga.

Kasturi-dibuat-dari
Lifebuoy Kasturi Musk

Pernah juga kami beli sabun Lifebuoy Kasturi Musk yang versi sabun cair. Wanginya sama istimewanya.

Kalau pakai sabun Lifebuoy Kasturi Musk ini jadi betah mandi. Bahkan anak-anak gampang disuruh mandi, hehehe...

Apalagi si Adek. Begitu diiming-imingi mandi pakai sabun ini langsung mau. Soalnya sama dengan sabun yang dipakai Rarra di animasi Nussa. Itu tuh yang judulnya Sedia Payung Sebelum Hujan.

Rarra pakai Lifebuoy Kasturi Musk

Terus yang asyik juga, sehabis mandi bukan cuma badan yang wangi. Kamar mandinya juga jadi wangi kasturi.

Kasturi ini selain baunya elegan dan tahan lama, wewangian ini juga diklaim bisa memberikan efek penyembuhan.

Yang jelas kalau buat saya, sih kasturi ini bisa bikin rileks dan bahagia. Iya, dong, siapa yang tidak bahagia kalau tubuh segar dan wangi seharian?

Teman-teman ada yang pernah pakai minyak kasturi? Atau sudah cobain Lifebuoy Kasturi Musk? Cerita, yuk di kolom komentar. Yuk, yuk!

Related Posts

5 komentar

  1. Produk barunya lifebouy ya mba..aku blm pernah nyoba e. Harganya terjangkau juga yaa... Coba deh,bsk klo aku pas blnja, tak nyoba juga

    BalasHapus
  2. Suka banget nih Mbak sama wanginya minyak wangi kasturi ini. Harum banget

    BalasHapus
  3. Wah sekarang ini ada sabun lifebuoy yang wanginya seperti minyak wangi katsuri ini ya

    BalasHapus
  4. Saya jadi pingin nih Mbak menggunakan sabun yang satu ini untuk saat mandi hihi

    BalasHapus
  5. Wah kisahnya Abu Bakar sangat menginspirasi. Saya baru tahu dengan julukan beliau

    BalasHapus

Posting Komentar