KEB

KEB

BPN

BPN

About Me

About Me
Diah is here! Mom of three boys.

Buku Cerita Anak Bergambar Seri Rawat Dan Sayangi Aku

5 komentar


Judul Buku: Sst, Ayo Sembunyi!
Penulis: Nabila Anwar
Ilustrator: Inner Child Studio
Jumlah halaman: 36 halaman
ISBN: 978-602-366-058-2
Dimensi: 20 x 23 cm
Cetakan pertama: Agustus 2015
Penerbit: Tiga Ananda (Tiga Serangkai)

"Teman, barang milik kita harus dirawat dan disayangi, lho. Agar awet dan nyaman dipakai, termasuk kaus kaki yang sering kita pakai."

Buku cerita anak bergambar ini adalah salah satu dari Seri Rawat dan Sayangi Aku. Dalam buku ini diceritakan ada sepasang kaus kaki yang merana akibat tingkah laku pemiliknya, Sania, yang kurang mempedulikan mereka.

#

Sania kerap melempar kaus kakinya begitu saja sepulang sekolah. Walhasil saudara-saudara dan ayahnya menjadi korban kecerobohan Sania.

Di akhir cerita, Sania menyesali perbuatannya setelah ia tak bisa menemukan kaus kakinya. Apakah Sania bisa bertemu dengan kaus kakinya kembali? Temukan jawabannya di buku ini, ya.

#

Kelebihan buku cerita bergambar ini adalah sampulnya segar dan menarik. Setelah dibuka, bagian dalamnya juga menarik. Ilustrasinya pun menarik. Pilihan hurufnya bagus dan ukurannya besar. Jumlah kalimat di tiap halamannya pun tak terlampau banyak. Anak-anak akan suka membacanya.

Kelebihan lainnya, di bagian akhir buku juga disertakan nasihat dan tips merawat kaus kaki. Sangat bagus! Dengan membaca buku ini anak-anak bisa belajar berempati kepada sepasang kaus kaki dan mulai memperlakukan mereka dengan baik.

Kekurangan buku ini menurut saya adalah terlalu banyak tokoh. Ada Sania dan dua saudaranya, Ayah, Bunda dan sepasang kaus kaki yang semuanya digambarkan berbicara di sana. Barangkali kalau ada perkenalan anggota keluarga di halaman muka akan lebih membantu pembaca mengenal tokoh.

Buku ini bisa dibaca sendiri oleh anak yang sudah lancar membaca (7 tahun ke atas) atau dibacakan orang tua.

Seri Rawat dan Sayangi Aku lainnya juga menarik: Pembalasan Sepatu Biru; Hei, Aw, Kreek!; Teman Baru Tasya; Misi Penyelamatan Buku Vada dan Selamat Tinggal, Ben. Namun dari seri ini baru buku Sst, Ayo Sembunyi! ini yang saya miliki.

Related Posts

5 komentar

  1. aku suka nih buku2 anak yg mengajari pola perilaku tertentu, spt pola hidup sehat, kasih sayang dll
    lebih enak ngajrain anak2 dg baca buku mak

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mbak. Yang ini kategori nasihatnya masih halus jadi anak secara tidak langsung belajar bersimpati dan empati.

      Hapus
  2. suka nich buku yang simple dan mengejarkan anak akan tanggungjwab ya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sambil baca sambil ditanamkan perilaku terpuji ya mbak.

      Hapus
  3. aku pengen belikan anak ku...buku model kaya gini..tapi umurnya masih satu tahun....

    kalo dibacain cerita dia suka ga ya...

    BalasHapus

Posting Komentar