KEB

KEB

BPN

BPN

About Me

About Me
Diah is here! Mom of three boys.

4 Cara Mengatur Kamar Mandi Minimalis

Cara Mengatur Kamar Mandi Minimalis. Kamar mandi minimalis yang rapi adalah impian bagi beberapa orang. Kamar mandi yang minimalis tidak berarti harus berdinding putih atau tanpa riasan dekorasi apapun. Kamar mandi minimalis bisa berarti menciptakan sebuah ruangan yang sederhana namun tetap fungsional.

Kamar mandi minimalis bisa menjadi tempat yang menyenangkan untuk mandi, buang air besar, cuci muka dan sebagainya. Jika Anda ingin memiliki sebuah kamar mandi dengan desain yang minimalis namun tetap fungsional, coba ikuti beberapa trik ini.

cara-mengatur-kamar-mandi-minimalis

Cara Mengatur Kamar Mandi Minimalis

1. Rapikan Kamar Mandi Anda Terlebih Dahulu

Untuk menciptakan sebuah kamar mandi minimalis, pastikan Anda menyingkirkan semua kekacauan yang ada. Buang beberapa barang yang sekiranya tidak dibutuhkan atau bisa diberikan kepada orang lain sebagaimana mestinya.

Untuk membuat kamar mandi minimalis, jaga agar barang-barang dekoratif Anda terbatas. Gunakan  satu atau dua hiasan dinding dan satu atau dua barang dekoratif di atas meja kamar mandi.

Dekorasi kamar mandi minimalis tergantung pada ukuran kamar mandi minimalis dan selera dekorasi Anda. Lebih sedikit barang yang ada di kamar mandi, maka lebih baik. Gunakan keranjang atau wadah dekoratif untuk untuk menyimpan perlengkapan mandi Anda. Keranjang atau rak akan menjaga perlengkapan kamar mandi tersimpan dan menarik.

2. Tambahkan Cermin

Cermin penting diletakkan di kamar mandi rumah minimalis karena Anda perlu melihat diri sendiri untuk memperbaiki tampilan dengan sempurna. Terlepas dari fungsinya, cermin membantu menciptakan ilusi dengan memantulkan ruang secara terbuka, yang pada akhirnya akan membuat kamar mandi kecil minimalis Anda terlihat lebih besar dan tidak sempit.

kamar-mandi-minimalis

3. Tambahkan Towel Bar

Jauh lebih mudah untuk menggantungkan handuk mandi di pengait towel bar daripada di gantungan handuk. Towel bar memungkinkan handuk mengering lebih baik. Gunakan towel bar agar ruangan kamar mandi Anda lebih luas. Jika Anda tidak ingin memasang apa pun ke dinding atau tidak punya ruang coba letakkan towel bar di atas kait pintu.

4. Gunakan Toilet dan Bak Kamar Mandi Sesuai Ukuran 

Jika kamar mandi Anda minimalis, maka carilah toilet, wastafel, kran, shower atau bak kamar mandi yang ukurannya sesuai dengan kamar mandi Anda. Jangan bingung membeli semua perlengkapan kamar mandi di mana sebab Anda bisa mendapatkan semuanya di Kohler. Produk toilet, wastafel, kran, shower atau bak kamar dari Kohler memiliki fitur yang dijamin tahan lama karena dibuat dari material yang berkualitas.

Anda bisa mendapatkan semua perlengkapan kamar mandi minimalis berkualitas tersebut hanya di Kohler. Ayo, beli kebutuhan kamar mandi Anda di Kohler dan dapatkan segera penawaran menariknya!

Related Posts