Kapan sih pasangan suami istri mulai memikirkan punya tempat tinggal?
Yang jelas bukan pada masa pengantin baru, ya. Hehe...pada saat itu sih fokusnya masih pada penyesuaian diri. Ya, namanya juga dua orang yang berasal dari dua dunia, pastilah terbentur pada dinding perbedaan. Eh, tapi itu saya, ya, nggak tahu kalau pasangan lain.
Nah, urusan kepingin punya tempat tinggal sendiri itu baru muncul tatkala sudah punya anak. Kepikiran banget pingin punya space sendiri yang cukup luas tapi tidak terlalu luas biar nggak capek bebersihnya dan yang cukup private. Maklum, pas itu kami masih ngontrak di rumah petak. Enak sih tinggal di sana, tapi ya itu, ada beberapa kebutuhan yang mulai tidak terpenuhi akibat ruang yang kurang.
Ternyata memang kecenderungan sekarang adalah hidup yang compact. Tinggal di rumah yang cukupan luasnya, dengan tata ruang terbuka dan furnitur yang serba hemat tempat. Terlebih di perkotaan, ya. Soalnya harga properti makin gila-gilaan saja! Eh, tidak hanya di kota besar, di kabupaten macam Madiun saja harga tanah sudah bikin geleng kepala karena mahalnya.
Jadi tak heranlah kalau yang namanya bangunan tinggi-tinggi banyak didirikan. Misalnya rumah bersusun ke atas yang kalau dibangun secara eksklusif disebut dengan apartemen.

Kata 'apartemen' menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah:

Nah, buat pasangan yang masih kinyis-kinyis mungkin rada skeptis sama apartemen. Tapi coba yuk, cari apartemen yang pas dengan kebutuhan dan budget.
Di dekat ibukota, ada hunian modern baru, namanya Gangnam District Bekasi. What? Gangnam? Emang di Korea? Eh, iya memang namanya Gangnam District, sebuah superblok yang dibangun oleh pengembang ternama, Pollux Properties, di lokasi strategis dengan perencanaan dan fasilitas luar biasa. Superblok ini bercita rasa Korea modern.

Tunggu...superblok itu apa sih? Superblok adalah kompleks apartemen yang dilengkapi fasilitas penunjang kehidupan sehari-hari dan fasilitas hiburan yang lengkap. Bayangkan saja apartemen, pusat perbelanjaan, pusat kebugaran dan rekreasi di satu tempat. Plus akses ke berbagai tempat yang mudah.

Di apartemen terbaru di Bekasi ini bisa dijumpai hunian modern, Mal Pollux, fasilitas kebugaran, taman bermain anak, kolam renang dan rooftop garden! Ada juga sky bridge yang menghubungkan menara satu dengan fasilitas lain. Dan bakal ada juga aeromovel, yaitu sarana transportasi sejenis MRT yang super canggih. Hah, kayak apa tuh? Duh, susah ngebayanginnya, ya. Lihat MRT lewat di sini aja kita mungkin sudah bengong, hehehe...

Dari tadi bicara fasilitas. Rumahnya? Apakah affordable? Nah, ini dia penampakan hunian di Gangnam District, ada pilihan satu kamar tidur dan dua kamar tidur. Dicermati yuuuk gambarnya.


Tipe studio ini cocok buat insan dinamis


Kalau yang ini pas banget buat keluarga kecil
apar·te·men/apartemén/n1 tempat tinggal (terdiri atas kamar duduk, kamar tidur, kamar mandi, dapur,dsb) yg berada pada satu lantai bangunan bertingkat yang besar dan mewah, dilengkapi dengan berbagai fasilitas (kolam renang, pusat kebugaran, toko, dsb) ~ Sumber: kbbi.co.idYak! Sudah jelas kan yang dimaksud dengan apartemen itu. Jadi apartemen itu memang dibangun secara mewah dan dengan fasilitas komplit. Lah, mahal dong? Pasangan muda apa bisa beli apartemen? Di mana?
Tipe studio ini cocok buat insan dinamis
Kalau yang ini pas banget buat keluarga kecil
Mungil-mungil, ya. Jadi serasa lihat acaranya James Koh yang desainer interior itu di TV. James sering banget mengunjungi apartemen compact khususnya di Asia Tenggara. Memang gaya hidup ini sedang ngetren sih.
Hunian mungil memang asyik. Bersih-bersih juga nggak capek. Eh, tapi kalau pasangan muda yang tinggal di sini sibuk semua, sama aja dong rumahnya nggak terpelihara? Oh, nggak juga. Di Gangnam District ini juga disediakan fasilitas house keeping a.k.a bersih-bersih rumah dan laundromat (laundry otomatis) 24 jam! Iyes, kaaan? Pulang kerja, badan capek, rumah sudah kinclong dengan cucian wangi. Nyaman! Soal keamanan? 24/7 dong. Dan, oya, hunian di Gangnam District ini sudah mengusung konsep smart living lho. Semuanya bisa dikontrol! Mau ngunci rumah, matiin lampu, ngontrol pemakaian listrik, dsb, dll bisa lewat jaringan internet. Eh? Berasa naik mesin waktu ke masa depan aja, ya? Semua-muanya bisa dikendalikan dengan ujung jari. Kok baru gambarnya sih? Emang apartemen ini baru dibangun? Iya, betul. Besok, tanggal 25 Februari 2017 ada peluncuran tower perdananya. Yang pesan duluan dapat kemudahan lho. Ayo ah, dipilih, dipilih. Kepoin keterangan lengkapnya di sini ya: www.gangnamdistrict.com Kata orang sih, properti itu makin lama makin naik nilainya. Jadi, investasi property memang menjanjikan. Setuju? Kalau saya, iya.Gambar-gambar diambil dari www.gangnamdistrict.com
Setuju mbak. Harga hunian cenderung naik soalnya. Ayo, investasi di property *ceksaldo ☺
BalasHapusyok, cek-cek
Hapuspas baca gangnam malah keingat ama joget gangnam style..*gak nyambung...
BalasHapustabungan property buat disewaksn.
bagus ni..
memang ini pengembangnya membuat hunian baru ini bernuansa korsel mbak.
HapusWah di Bekasi?
BalasHapusBaru tau deh ada gangnam ini.
Trims infonya
iya mbak, di bekasi.
HapusGangnam.. Jadi inget kawasan elite didrama korea.. Ini proyeksinya gitu juga kali ya..
BalasHapusbetul mbak. nuansa korea
HapusNgeliat siteplan nya aja uda keren apalagi kalo udah jadi yaa..Salam kenal Mba ��
BalasHapusiya, keren ya. salam kenal kembali
HapusKok aku jd tertarik yaaa :D. Aku sndiri lbh suka tinggal di apartm gini mba, drpd rUmah. Krn apart lbh private kali yaa, beda ama rumah yg hrs sowan juga k tetangga kiri kanan.. Tp suami yg lebih suka sosialisasi ga begitu suka, makanya apartm kita di sewain k org lain, kita sendiri tinggal di rumah yg lain.
BalasHapusAku jd pgn liat yg gangnam ini deh.. Kali aja harganya cocok :D.
waw, jadi malah apartemennya disewakan mbak? nah, kesempatan bagus ini mbak ada hunian baru yang menarik.
HapusWuihhh keren!!! ada gangnam di bekasi ya...
BalasHapuspengen punya satu unit disana. kapan ya?
semoga bisa mbak. kalau sudah rezeki insya Alloh ga akan ke mana-mana.
Hapus